Info Wisata di Osaka

You are here Home  > Center Town, Tips Wisata >  Info Wisata di Osaka

Osaka adalah Ibukota Prefektur Osaka. Terletak di daerah barat Jepang atau yang lebih sering disebut Kansai, Osaka punya segudang tempat menarik untuk dikunjungi. Salah satu objek wisata yang sudah mendunia adalah Universal Studio Japan yang ada di Osaka. Suasana Osaka yang berbeda dengan Tokyo dan Yokohama di sebelah timur juga yang menjadi alasan berlibur ke Osaka bagi banyak orang. Seperti apa sih Osaka itu? Objek wisata yang menarik? Simak rangkuman Tim Info Jepang tentang wisata di Osaka.

  • Tokyo dan Osaka rasanya sangat cocok dijadikan tujuan wisata utama ke Jepang. Walaupun jarak antara Tokyo dan Osaka sekitar 500 kilometer perjalanan darat, namun teman-teman bisa pergi dengan Shinkansen dari Tokyo. Dengan Shinkansen bisa pergi ke Osaka dalam waktu sekitar 2,5 jam. Sayangnya harga Shinkansen lumayan mahal, sekitar 1,5 juta rupiah untuk sekali jalan (tercover dengan JR Pass). Namun ada juga pilihan naik bus malam yang relatif lebih murah, sekitar 500-600 ribu.

    Dari Indonesia sendiri, sudah ada penerbangan langsung ke Osaka. Dengan pesawat Garuda Indonesia, teman-teman akan transit dahulu di Bali lalu akan sampai di Osaka keesokan harinya. Bisa juga menggunakan pesawat Air Asia dengan transit di Kuala Lumpur. Pokoknya pilihan transportasi untuk berkunjung ke kota Osaka sudah sangat beragam. Berikut rangkuman 5 alasan berlibur ke Osaka.

    Mengapa harus berwisata di Osaka

    1. Pergi ke Osaka Castle dan Lihat Pemandangan Kota

    Osaka Castle dari kejauhan

    Wisata di Osaka: Pergi ke Osaka Castle

    Kebanggaan penduduk Osaka. Berdiri di atas pondasi batu sejak 1583, Osaka Castle dibangun oleh Toyotomi Hideyoshi, seorang pemimpin terkenal Jepang jaman dahulu. Osaka Castle sangat populer ketika musim sakura dan menjadi tempat belajar sejarah Jepang. Jika naik ke lantai teratas, kita bisa melihat pemandangan Kota Osaka yang megah dari ketinggian. Osaka Castle ini dikelilingi oleh pusat bisnis dan perbelanjaan terkenal seperti Osaka Business Park dan Mitsui Outlet Park Osaka.

    2. Bermain sepuasnya di Universal Studios Japan

    Pertunjukkan tarian di Universal Studios Japan

    Wisata di Osaka: Main seharian di Universal Studios Japan

    Taman bermain bukan cuma buat anak-anak. Pemuda juga orangtua juga bisa merasakan kegembiraan bermain di tema park di bagian pantai Osaka (lebih populer dengan istilah Osaka Bay Area). Dengan wahana yang bisa dimainkan bersama keluarga, kita bisa berbagi keceriaan bersama keluarga. Dan ada satu lagi wahana baru yakni Dunia Harry Potter “The Wizarding World of Harry Potter“. Di Asia, kita cuma bisa menemukannya di Universal Studios Japan di Osaka saja lho! Meskipun tiketnya lumayan mahal, untuk dewasa 6980 Yen dan anak-anak 4.880 Yen, tidak bakal nyesal main di Universal Studios Japan. Sebagai bonus, teman-teman bisa membaca Tips dan Trik Mengunjungi Universal Studio Jepang. Masih di sekitaran Osaka Bay Area, kamu bisa mampir juga ke Taman Tempozan, yakni taman tepi teluk Osaka yang punya pemandangan yang keren. Dan buat yang liburan dengan anak-anak di Osaka, bisa mampir ke Museum Takoyaki Osaka juga di Universal Citywalk Osaka.

    3. Jalan-jalan dan Mencicipi Kuliner Osaka di Dotonbori

    Suasana di Dotonbori Street Osaka

    Wisata di Osaka: Jangan lupa ke Namba dan Dotonbori

    Dotonbori menjadi objek wisata Osaka yang paling ramai. Letaknya ada di wilayah selatan Osaka, yakni Namba. Di sini kita bisa makan makanan Jepang dengan harga sangat murah sambil melihat logo-logo unik dan panorama malam yang sangat meriah di pusat kota Osaka. Dotonbori Street juga terkenal dengan ikon-ikonnya yang sangat terkenal, seperti Mr. Glico Man, Kuidaore Taro (boneka berbaju badut yang sedang memukul drum), dan kepiting raksasa Kani Doraku Crab. Pas banget buat kamu-kamu yang suka eksplorasi tempat baru dan ingin merasakan night life experiences di Osaka.

    4. Berfoto ria di Orange Street

    Tempat ini khusus buat kamu yang suka aksesoris dan pecinta kafe. Sambil mampir dan mengisi perut di kafe dan toko-toko makanan di pinggir jalan, kita bisa menemukan toko-toko yang menjual aksesoris unik. Tidak ada toko sama dengan yang lainnya. Semua toko desainnya bagus dan cocok bagi kamu yang suka memotret.

    5. Melihat keindahan Osaka dari Gedung Pencakar langit Umeda

    Umeda yang berada di utara kota Osaka menjadi pusat kegiatan masyarakat Osaka. Umeda jadi tempat ratusan ribu pekerja menaiki kereta keluar kota. Selain itu, ada pusat perbelanjaan seperti Hankyu dan Daimaru, juga Umeda Sky Building dan Hankyu Entertainment Park. Sayang sekali kalau kamu tidak pergi ke Umeda. Selain itu, ada juga pusat perbelanjaan Grand Front Osaka dan juga bianglala HEP Ferris Wheel dengan pemandangan kota Osaka yang menakjubkan.

    6. Bersantai sejenak di taman tepi laut Taman Tempozan

    Taman Tempozan adalah salah satu tempat favorit saya di Osaka. Berlokasi di tepi Teluk Osaka, Taman Tempozan menawarkan lokasi yang tenang untuk menikmati pemandangan taman yang berpadu dengan lautan. Kita bisa duduk santai di bangu-bangku yang tersebar di seluruh area taman, atau juga bisa menikmati pemandangan Teluk Osaka dari atas bianglala raksasa Tempozan Ferris Wheel.


  • Iluminasi Terindah di Kansai di Midosuji Osaka

    Dedaunan musim gugur akan mulai berubah warna di pertengahan Oktober, Tim Info Jepang sudah merangkum tempat-tempat momiji keren di Osaka dalam Indahnya Momiji di Osaka.

    Landmark Terkenal di Jepang Tsutenkaku Tower

    Jepang bukan hanya bicara soal pemandangan alamnya yang keren. Atau tentang penduduknya yang teratur dengan budaya dan adat yang khas. Jepang juga punya beragam bangunan landmark terkenal, entah karena nilai sejarahnya, desain arsitekturnya, atau karena...

    Dotonbori Street Osaka

    Osaka adalah Ibukota Prefektur Osaka. Terletak di daerah barat Jepang atau yang lebih sering disebut Kansai, Osaka punya segudang tempat menarik untuk dikunjungi. Salah satu objek wisata yang sudah mendunia adalah Universal Studio Japan.

    Tempat Wisata Terkenal di Osaka

    • Taman Keitakuen Osaka

      Suasana Taman Keitakuen Osaka saat musim panas

      Berada dalam kawasan Kebun Binatang Tennoji di tenggara Osaka, banyak wisatawan yang tidak tahu atau belum pernah mengunjungi Taman Keitakuen....


    • Museum Sains Osaka

      Lihat baju astronot di Museum Sains Osaka

      Museum Sains Osaka atau Osaka Shiritsu Kagakukan adalah museum di Nakanoshima Osaka. Anak-anak akan dibawa menjelajahi dunia luar angkasa dan planet, mengenal dunia kelistrikan dan kimia melalui beragam permainan....


    • Harvest Hill

      Pintu masuk Harvest Hill Osaka

      Harvest Hill adalah taman agrobisnis di Sakai, Prefektur Osaka, yang bisa dicapai 45 menit-1 jam dari pusat kota Osaka. Lantas, apa saja yang bisa kita lihat dan lakukan di Harvest Hill?...


    • Taman Bampaku Kinen

      Area lapangan terbuka di Bampaku Kinen Koen

      Taman Peringatan Expo atau Bampaku Kinen Koen adalah taman kota Osaka yang terletak di kota Suita, Osaka. Letaknya 15 km dari Osaka dan dapat ditempuh dengan kereta sekitar 30 menit. Taman kota ini menjadi pusat edukasi dan rekreasi masyarakat Osaka dan sekitarnya....


    • Air Terjun Minoo

      air terjun minoh di osaka

      Jalan-jalan menikmati keindahan air terjun Minoo di Osaka, taman sejuk di utara kota Osaka....


    • Museum Takoyaki Osaka

      Suasana pintu masuk Museum Takoyaki Osaka

      Di Museum Takoyaki Osaka, kita mengenal sejarah dan perkembangan makanan Takoyaki di Jepang. Lokasinya yang berdekatan dengan Universal Studio Japan bisa jadi tempat wisata alternatif....


    • Legoland Osaka

      Legoland Osaka dan Osaka Aquarium Kaiyukan

      Di Legoland Osaka, kita akan menemukan berbagai macam permainan dan atraksi yang bertema kepingan Lego, mulai dari mencoba melihat proses produksi kepingan lego, nonton film di cinema, miniland, hingga toko oleh-oleh....


    • Shops and Restaurants Rin

      Rinku Premium Outlet Kansai di malam hari

      Rinku Premium Outlets hampir selalu ramai dikunjungi oleh para pelancong yang baru saja tiba atau yang ingin menghabiskan waktu sebelum waktu keberangkatan pesawat kembali ke negara asal. Selain lokasinya sangat dekat dengan Bandara, ada ratusan toko pakaian dan oleh-oleh maupun restoran yang ada di...


    • Aqua Bus Osaka

      Aqua Bus Osaka di Dotombori

      Mengelilingi tempat-tempat wisata Osaka yang terkenal dari atas perahu? Informasi lengkap mengenai perahu Aqua Bus Osaka, rute perjalanan, dan bagaimana cara naik perahu Aqua Bus Osaka....


    • Dotonbori Street

      Suasana di Dotonbori Street Osaka

      Dotonbori Street atau Jalan Dotonbori letaknya bersebelahan dengan pusat perbelanjaan Shin Saibashi. Jadi setelah lelah berbelanja pakaian dan oleh-oleh di Osaka, kita bisa beristirahat sambil makan makanan ringan khas Osaka seperti takoyaki dan okonomiyaki. Di jalan Dotonbori ini semua barang harga...


    • Kids Plaza Osaka

      Suasana di dalam Kids Plaza Osaka

      Kids Plaza Osaka adalah museum khusus anak-anak pertama di Jepang. Area museum lengkap dengan beragam area permainan yang mendidik ini dikunjungi lebih dari 400 ribu pengunjung setiap tahunnya....


    • Osaka Castle

      Osaka Castle dari kejauhan

      Osaka Castle di pusat kota Osaka merupakan istana kerajaan Jepang pada awal abad ke 16. Dan jika naik ke lantai teratas Osaka Castle, kita bisa melihat pemandangan Kota Osaka yang megah dari ketinggian....


    • Sakura di Kema Sakuranomi

      Keindahan sakura di Kema Sakuranomiya

      Di tepi kiri-kanan Sungai Okawa, ada lebih dari 4800 pohon bunga sakura yang dikenal dengan Taman Kema Sakuranomiya. Perjalanan kami menikmati hanami sakura musim semi ini akan segera dimulai!...


    • Shops and Restaurants Tem

      Tempozan Marketplace Osaka

      Di Tempozan Marketplace, kita juga bisa mengunjungi LEGOland Discovery Center, akuarium Kaiyuukan yang terkenal, Tempozan Ferris Wheel yang menawarkan pemandangan kota Osaka dari ketinggian....


    • Umeda Osaka

      Sungai Yodogawa dari Umeda Sky Building

      Umeda adalah pusat kehidupan masyarakat Osaka. Kalau Namba berada di sisi selatan (Minami), Osaka berada di utara (Kita). Ada banyak objek wisata di Umeda, seperti Umeda Sky Building, Stasiun Osaka, Hankyu Entertainment Park, dan Yodobashi...


    • Rinku Premium Outlet Kans

      Rinku Premium Outlet Kansai di malam hari

      Rinku Premium Outlet terletak di sekitar Stasiun Rinku Town. Karena hanya beda 1 stasiun dari Kansai Airport, teman-teman bisa dengan mudah pergi ke pusat perbelanjaan terbesar di dekat Kansai Airport ini....


    • Taman Daisen

      Pemandangan taman Jepang di Taman Daisen

      Banyak ikon wisata yang membuat Taman Daisen ini terkenal, menara perdamaian, kolam Doraike di tengah taman, dan tentu saja Daisen Kofun, atau makam Pangeran Nintoku dengan bentuk yang unik dari angkasa....


    • Orange Street Osaka

      Pintu masuk Tachibana Orange Street Osaka

      Wilayah Horie, atau lebih terkenal dengan Orange Street Osaka atau Tachibana-dori. Letaknya tidak begitu jauh dari Shinsaibashi, sehingga kita bisa menikmati suasana santai setelah puas berkeliling di pusat perbelanjaan Namba, Dotonbori, dan Shinsaibashi. ...


    • Shin Saibashi Osaka

      Suasana Shin Saibashi Osaka

      Shin Saibashi adalah tujuan belanja paling tua dan paling sibuk di Osaka yang bentuknya hampir mirip seperti Pasar Baru di Jakarta. Letaknya berada di antara Umeda di utara dan Namba di selatan, sehingga dapat dengan mudah dijangkau dari mana saja. Kalau teman-teman pergi ke sini, kita bisa mendapat...


    • Itami Airport

      Suasana Bandara Itami Osaka

      Itami Airport atau lebih dikenal sebagai Osaka International Airport adalah bandara yang terletak di sisi utara Kota Osaka. Bandara yang dibuka sejak tahun 1939 ini awalnya adalah bandara utama di wilayah Kansai (Kyoto, Osaka, Kobe, dan Nara) sampai akhirnya digantikan oleh Bandara Kansai yang jauh ...


  • Akses ke Osaka

    1. Dengan pesawat dari Tokyo

    Dari Bandara Haneda atau Narita di Tokyo bisa naik penerbangan domestik maskapai JAL dan ANA ke Bandara Itami atau Kansai. Namun, Tim Info Jepang menyarankan untuk mengambil penerbangan ke Kansai, karena lokasinya yang lebih dekat dengan pusat kota Osaka. harga tiket untuk sekali penerbangan dari Tokyo biasanya sekitar 20.000-23.000, namun tersedia penerbangan murah bagi wisatawan asing dengan harga tiket mulai dari 6.000-13.000 yen. Untuk mencapai Osaka, dari Bandara Internasional Kansai (2 kali transfer), naik kereta jalur Nankai  dari Terminal 1 sampai Stasiun Namba (50 menit, 920 yen).

    2. Dengan Kereta dari Tokyo

    Dari Tokyo, teman-teman bisa mengambil kereta JR Tokaido Shinkansen dari Stasiun Tokyo atau Shinagawa sampai di Stasiun Shin-Osaka. Ada tiga jenis kereta yang teman-teman bisa naiki. Pertama kereta Nozomi (155 menit, dengan harga tiket 13.620 yen untuk kursi biasa dan 14.500 yen untuk kursi pesanan). Bisa juga naik kereta Hikari (180 menit) atau Kodama (240 menit) dengan harga tiket yang lebih murah dengan Tokyo-Osaka Hokuriku Arch Pass yang masuk dalam cakupan JR Pass.

    3. Dengan kereta dari Kyoto

    Dari Stasiun Kyoto, teman-teman bisa mengambil kereta JR Tokaido Shinkansen sampai Stasiun Shin-Osaka. Lama perjalanannya 15 menit dengan harga tiket 1.420 yen. Ada tiga jenis kereta yang teman-teman bisa naiki, yaitu Hikari dan Kodama (tidak perlu membayar tiket jika dengan JR Pass), atau kereta Nozomi.

    Selain itu, kalau kereta shinkansen terasa mahal, teman-teman bisa naik kereta JR Kyoto Line dari Stasiun Kyoto ke Stasiun Osaka. Lama perjalanan sekitar 30 menit, dengan harga tiket 560 yen atau gratis dengan JR Pass.

    Buat berkeliling wilayah Kansai (yakni Osaka, Kyoto, Kobe Hyogo, Nara, dan Wakayama) teman-teman bisa membeli JR Kansai Pass yang bisa menghemat ongkos perjalanan dengan kereta ke kota-kota wisata terkenal Kansai tersebut.

    Atau, jika kamu hanya ingin berkeliling di dalam kota Osaka, Kobe, dan Kyoto, bisa juga membeli Hankyu Tourist Pass yang mengcover rute ongkos kereta Hankyu di ketiga kota tersebut.

Cheap Hotels in Osaka [More Hotels]

Pesan sekarang, bayar pas check in!

Sunlife Hotel
from ‎¥5806/night
Hotel Kansai Umeda
from ‎¥5917/night
Shin Osaka Hotel
from ‎¥6680/night
Claiton Shinosaka Hotel
from ‎¥7193/night

(sponsored by Booking.com)

Sumber gambar : Info JepangInfo Jepang, Flickr Naruemol


Recommended for you

Last modified: August 30, 2018

TAGS  : ,

Silakan bertanya...

Email terjamin dan hanya dipakai untuk memberitahu balasan pertanyaan

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!