Loading Events

« All Events

  • This event has passed.

Festival Kembang Api Danau Biwa

August 8, 2018 @ 7:30 pm - 8:30 pm

Indahnya Festival Kembang Api di Danau Biwako

Festival Kembang Api Danau Biwa atau Biwako Dai Hanabi Taikai disebut-sebut sebagai salah satu festival hanabi (festival kembang api) terbaik di wilayah Kansai. Tidak heran, lebih dari 350 ribu pengunjung akan datang berduyun-duyun ke area sekitar Danau Biwa untuk menyaksikan keindahan festival kembang api ini. Oiya, festival ini dilangsungkan di Biwako atau Danau Biwa, Prefektur Shiga di sisi timur Prefektur Kyoto.

Dalam festival kembang api Biwako ini, kita bisa melihat pemandangan 10 ribu kembang api aneka warna dan bentuk yang ditembakkan di atas permukaan Danau Biwa. Teman-teman dijamin bakalan terkesima dan terkagum-kagum melihat keindahan langit selama 1 jam penuh. Termasuk acara penutup yakni kembang api raksasa berukuran hampir 50 meter. Luar biasa! Selama saya di Jepang, inilah festival kembang api yang menyajikan kembang api berukuran raksasa.

Festival Kembang Api di Danau Biwako

Festival Kembang Api di Danau Biwako

Acara dimulai sekitar pukul 19.30 (setengah tujuh malam), di mana kembang api akan mulai ditembakkan dari sekitaran dermaga Otsu dan Hotel Otsu Prince ke tengah-tengah danau. Spot atau tempat terbaik menikmati keindahan festival kembang api ini adalah di sekitar pantai Niono-Hama dan area dermaga Otsu tidak jauh dari Stasiun Hamaotsu.

Sebaiknya teman-teman sudah tiba di area stasiun ini dua jam sebelum festival dimulai (sekitar pukul 17.30) supaya masih bisa memperoleh spot atau tempat menonton yang enak dan cukup dekat. Usahakan juga datang dengan menggunakan transportasi umum (bus atau kereta), mengingat jalanan akan penuh dengan para pengunjung dan membuat mobil atau taksi akan sulit mencapai tepi Danau Biwa. Tim Info Jepang sarankan juga untuk membawa makanan ringan dan air minum untuk berjaga-jaga jika suasana terlalu ramai dan kita sulit menemukan penjual makanan.

Indahnya Festival Kembang Api di Danau Biwako

Indahnya Festival Kembang Api di Danau Biwako

Datang semakin cepat akan semakin baik, mengingat festival tahun ini diprediksi akan didatangi lebih dari 350 ribu pengunjung. Sebuah angka yang fantastis untuk festival di kota kecil di timur Kyoto. Untuk teman-teman yang ingin santai dan tidak ingin berdesak-desakan untuk mengambil tempat menyaksikan festival kembang api, disediakan 27.000 tempat duduk reservasi yang bisa dibeli sejak satu bulan sebelumnya. Harga tiketnya adalah 3900 yen (bagi yang membeli sebelumnya), atau 4400 yen bagi yang membeli pada hari H.

Akses menuju Danau Biwa dari Kyoto

Dari Stasiun Kyoto, kita bisa naik kereta JR Biwako Line sampai di Stasiun Yamashina. Lama perjalanan sekitar 5 menit dengan ongkos 190 yen. Setelah itu, kita pindah ke stasiun Keihan Yamashina, lalu naik kereta jalur Keihan Keishin sampai ke Stasiun Hamaotsu. Lama perjalanan sekitar 15 menit dengan ongkos 240 yen.

Selain itu, teman-teman juga bisa naik kereta JR Biwako Line dari Stasiun Kyoto sampai di Stasiun Zeze. Lama perjalanan sekitar 12 menit dengan ongkos 240 yen. Setelah itu, kita pindah ke stasiun Keihan Zeze, lalu naik kereta jalur Keihan Ishiyama Sakamoto Keishin sampai ke Stasiun Biwako Hamaotsu. Lama perjalanan sekitar 5 menit dengan ongkos 170 yen. Dari Stasiun Biwako Hamaotsu, bisa jalan kaki 5 menit menuju ke arah pinggir Danau Biwako.

Sumber gambar: Flickr musume miyuki, Takashi Nishimura


Recommended for you

Details

Date:
August 8, 2018
Time:
7:30 pm - 8:30 pm
Event Category:
Event Tags:

Venue

Danau Biwa
Danau Biwa, Otasu
Otasu, Shiga Prefecture Japan
+ Google Map
Phone:
0775-23-2752
Website:
ww.biwako-visitors.jp/hanabi