Tsuruga Castle

Home / Castle / Tsuruga Castle
Item image

Tsuruga Castle adalah kastil yang menjadi ikon kota Aizu Wakamatsu di Prefektur Fukushima dengan atap merahnya yang ikonik. Kastil yang dibangun Ashina Naomori pada tahun 1384 dan satu-satunya yang berada di wilayah Aizu. Sempat hancur saat Perang Boshin tahun 1868, kastil ini dibangun kembali dengan konstruksi beton pada 1960-an. Sebagai catatan, Tsuruga Castle adalah kastil satu-satunya kastil dengan atap berwarna merah di Jepang. Sebagai bangunan tertinggi di kota, kita bisa melihat pemandangan kota dari lantai paling atas bahkan di hari yang cerah, kita bisa meliht pemandangan Gunung Bandai di sisi timur. Simak kunjungan kontributor Tim Info Jepang mengunjungi kastil yang kini telah berubah menjadi museum kota dan museum sejarah hidup Samurai (shogun) di Jepang.

Kegiatan Wisata di Tsuruga Castle

1. Berkeliling Taman Tsuruga Castle yang Indah

Seperti halnya kastil lain di seluruh Jepang, Tsuruga Castle juga memiliki taman yang indah. Meskipun bangunan kastilnya sudah dipugar beberapa kali, namun taman dan kanal di sekitarnya masih asli. Taman kastil ini sifatnya publik atau bebas untuk dikunjungi tanpa dikenakan biaya tiket masuk. Taman yang selalu ramai dikunjungi penduduk kota dan wisatawan ini punya pemandangan pohon bunga sakura yang tak terlupakan. Total ada lebih dari 1000 pohon bunga sakura yang tumbuh di taman. Saat bunga sakura bermekaran di pertengahan April, suasana kastil dengan kanal di sekelilingnya  jadi salah satu spot hanami favorit di Fukushima.

Pemandangan Tsuruga Castle di musim semi

Pemandangan Tsuruga Castle di musim semi

Di saat musim semi, kita juga bisa ikut serta dalam event light-up sakura. Di tahun 2020, event ini berlangsung pada tanggal 6 April sampai dengan 6 Mei.

2. Ke Pendopo Rinkaku dan Menikmati Teh Hijau dan Museum Lainnya

Setelah puas berkeliling Tsuruga Castle, museum serta taman, kita bisa melanjutkan perjalanan ke bangunan upacara minum teh Rinkaku. Di sini, kita bisa menikmati teh hijau racikan kita sendiri dengan pemandangan taman landskap Jepang yang asri. Di samping bangunan Rinkaku, kita bisa mengunjungi Museum Prefektur Fukushima dan Museum Sake Aizu dengan berjalan kaki.

Berkeliling kompleks Tsuruga Castle

Berkeliling kompleks Tsuruga Castle

Museum Prefektur Fukushima sendiri mempresentasikan sejarah Jepang, khususnya kultur feodalisme di wilayah utara Jepang, serta beberapa eksibisi temporer mengenai karya-karya seniman Jepang atau dari luar negeri.

3. Ikut Aizu Candle Festival

Salah satu yang tidak boleh dilewatkan adalah Aizu Candle Festival yang diadakan di saat musim dingin. Kota Aizu memang terkenal dengan para pengrajin lilin. Pemandangan kastil yang tertutup salju yang diterangi oleh lilin-lilin tradisional yang didekorasi dengan tangan sungguh tak terlupakan! Aizu Candle Festival diadakan setiap Jumat-Sabtu-Minggu kedua bulan Februari. Sebagai catatan, festival ini begitu populer, sehingga ada baiknya teman-teman memesan hotel jauh-jauh hari sebelumnya.

Pemandangan Tsuruga Castle Candle Festival

Pemandangan Tsuruga Castle Candle Festival

Suasana Tsuruga Castle Candle Festival

Suasana Tsuruga Castle Candle Festival

Informasi Tiket Masuk ke Tsuruga Castle

Untuk tiket masuk kastil dibagi menjadi beberapa jenis:

  1. 410 yen (tiket masuk kastil)
  2. 210 yen (tiket masuk bangunan minum teh Rinkaku)
  3. Jika teman-teman membeli langsung, tiket masuk kastil dan kedai minuman Rinkaku, harga tiketnya 520 yen (potongan 100 yen)
  4. Tambahan 600 yen jika teman-teman ingin menikmati teh hijau dan makanan ringan di kedai teh

Akses menuju Tsuruga Castle

Dari Stasiun Aizuwakamatsu, kita bisa naik bus loop Hikara-san dan turun di halte Tsurugajo Kitaguchi. Dari halte bus, Tsuruga Castle sudah kelihatan, kita hanya tinggal melanjutkan perjalanan sekitar 5 menit dengan berjalan kaki.

Akses ke kota Aizu-Wakamatsu

Dari Stasiun Tokyo, kita bisa naik kereta naik kereta shinkansen sampai ke Stasiun Koriyama. Dari Stasiun Koriyama, kita lanjut naik kereta JR Banetsusai sampai di Stasiun Aizuwakamatsu. Lama perjalanan sekitar 3 jam, dengan ongkos 8.910 yen dan tercover sepenuhnya dengan JR Pass. Untuk keretanya paling pagi berangkat jam 06.40, dan paling malam berangkat jam 20.56 dari Stasiun Tokyo.

Recommended Hotel near Aizu Wakamatsu [More Hotels]

Pesan sekarang, bayar pas check in!

Aizuwakamatsu Washington
2 km away
Foto kamar Aizuwakamatsu Washington Hotel
from ‎¥6030/night
Hotel Route Inn Aizuwakam
2 km away
Foto Hotel Route-Inn Aizuwakamatsu
from ‎¥7500/night
Tagoto
2 km away
Foto Tagoto
from ‎¥7700/night
Hotel New Palace
1 km away
Foto Hotel New Palace
from ‎¥6710/night

(sponsored by Booking.com)

Cek Juga Objek Wisata Berikut!

Goshiki Numa
24 km away
Pemandangan Goshiki Numa di Fukushima
Kannonji River Sakura
19 km away
Keindahan Kannonji River Sakura di Fukushima
Inawashiro Herb Garden
20 km away
Bunga Lavender di Inawashiro Herb Garden
Lake Inawashiro Fukushima
11 km away
Pemandangan di Lake Inawashiro Fukushima

Sumber gambar: Tohoku Kanko, Tohoku Kanko, Tohoku Kanko, Tohoku Kanko


Recommended for you


Last modified: May 1, 2020 by

Berikan nilai untuk tempat wisata ini!

Rating

Close Comments

Ask questions

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!