Kebun Bunga Hananomiyako

Home / Park / Kebun Bunga Hananomiyako
Item image

Teman-teman pasti pernah melihat foto Festival Shibazakura dengan bunga phlox bewarna pink dengan latar belakang Gunung Fuji. Kebun bunga Shibazakura ini memang indah, namun hanya berlangsung di musim semi antara pertengahan April sampai Mei. Namun, di kebun bunga Hananomiyako, kita bisa melihat beragam bunga beraneka warna yang mekar sepanjang tahun dengan Gunung Fuji sebagai latar belakangnya. Kebun bunga Hananomiyako terletak di utara Danau Yamanaka, di antara perjalanan dari Danau Kawaguchi dan Danau Yamanaka, di ketinggian 1000 meter dari permukaan laut. Karena udaranya yang sejuk, maka tempat ini menjadi objek wisata favorit penduduk Yokohama dan Tokyo di saat liburan musim panas. Seperti apa pemandangan kebun bunga Hananomiyako, dan kegiatan wisata seru apa saja yang bisa dilakukan di sini? Berikut informasi lengkapnya.

Kegiatan Wisata di Kebun Bunga Hananomiyako

1. Menikmati keindahan bunga silih berganti tiap musimnya

Di musim semi ada bunga tulip, lalu bunga kikarashi, bunga popi, bunga matahari, rumput kasumi di musim panas, bunga kosmos dan bunga soba putih di musim gugur. Kita bisa menyaksikan lebih dari 1 juta aneka ragam bunga yang mekar di kebun bunga seluas 300 ribu meter persegi ini dengan cuma-cuma! Jika belum puas, silakan mengunjungi juga rumah kaca unik dan juga air terjun “Seiryu no Sato” yang makin melengkapi keindahan kebun bunga Hananomiyako.

Di dalam rumah kaca, kita bisa melihat lebih dari 8000 tangkai dari 130 spesies bunga-bunga tropis. Cocok sekali buat ibu-ibu atau kamu yang menyukai bunga-bunga. Sedangkan Seiryu no Sato adalah air terjun dengan ketinggian 10 meter dari tebing batu sepanjang 80 meter.

Perlu dicatat, meskipun bagian taman bunga biaya masuknya gratis, untuk melihat rumah kaca atau bermain di air terjun Seiryuu no Sato, kita diwajibkan membayar 500 yen untuk dewasa dan 200 yen untuk anak SD ke bawah (Periode 16 April sampai 30 November). Sementara, untuk periode musim dingin dari 1 Desember sampai 15 Maret, biaya masuknya gratis. Untuk periode musim semi, dari 16 Maret sampai 15 April biaya masuknya 300 untuk dewasa dan 120 yen untuk pelajar sekolah.

Rumah kaca di Kebun Bunga Hananomiyako

Rumah kaca di Kebun Bunga Hananomiyako

Seiryu no Sato di Hananomiyako

Seiryu no Sato di Hananomiyako

Selain itu, kita juga bisa melihat taman landskap khas Jepang sekaligus melihat Gunung Fuji dari kejauhan.

2. Menikmati event-event seru di musim panas

Kebun Bunga Hananomiyako terkenal dengan event-event seru di musim panas, misalnya panen di kebun jagung atau memetik bunga matahari zinnia yang diadakan dari tanggal 4 Agustus hingga pertengahan September. Kita juga bisa menyaksikan festival bunga matahari, dengan lebih dari 150 ribu bunga matahari yang mekar serentak dan berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji yang megah. Ada juga event labirin kebun jagung dan labirin kebun bunga matahari lho… Pasti bakalan seru nih…

Tim Info Jepang merekomendasikan objek wisata ini pada teman-teman yang datang di musim panas. Memang skala festival bunga mataharinya jauh lebih kecil dibandingkan dengan Himawari No Sato di Hokkaido dengan 1,5 juta batang bunga matahari di musim panas, namun aksesnya jauh lebih mudah dan pas bagi teman-teman yang berwisata di daerah Kanto sekitarnya.

Kebun bunga Hananomiyako di musim semi

Kebun bunga Hananomiyako di musim semi

Pemandangan bunga cosmos di Kebun Bunga Hananomiyako

Pemandangan bunga cosmos di Kebun Bunga Hananomiyako

Akses menuju ke Kebun Bunga Hananomiyako

Kebun bunga ini tutup setiap hari Selasa. Kita tidak dikenai biaya masuk alias gratis. Untuk mencapai taman ini, dari Fujisan Eki (Stasiun Fujisan) di jalur kereta Fujikyuko, bisa naik bus Fujikyu Yamanashi Bus dan turun di halte Hananomiyako-koen. Lama perjalanannya sekitar 30 menit dengan ongkos 460 yen. Dari halte, cukup berjalan kaki 5 menit dan akan sampai di Kebun Bunga Hananomiyako. Di Kebun Bunga Hananomiyako, kita bisa meminjam kursi roda bila ingin menggunakan untuk penyandang disabilitas atau orang tua. Teman-teman juga bisa membawa bekal untuk dimakan di dalam Kebun Bunga Hananomiyako sambil menikmati pemandangan bunga-bunga.

Teman-teman juga bisa mampir ke Kebun Bunga Hananomiyako, dalam perjalanan dari Kawaguchiko ke Gotemba atau sebaliknya dengan bus lokal Fujikyuko. Ongkos bus dari Gotemba Station sampai ke Hananomiyako adalah 1.220 yen. Lalu kalau dari depan Stasiun Kawaguchiko, ongkosnya 610 yen sampai ke Kebun Hananomiyako.

tempat wisata di fuji kawaguchiko

Tempat wisata di Fuji Kawaguchiko

Cheap Hotels near Lake Yamanakako [More Hotels]

Pesan sekarang, bayar pas check in!

Pension Avenue
3 km away
from ‎¥9534/night
Guest House Sekimotoya
3 km away
from ‎¥8430/night
Villa Kisetsufu
3 km away
from ‎¥14252/night
Guesthouse Hiiragi
2 km away
from ‎¥7123/night

(sponsored by Booking.com)

Cek Juga Objek Wisata Berikut!

Danau Kawaguchiko
12 km away
Pemandangan malam danau Kawaguchiko
Taman Asahiokakohan
4 km away
Pemandangan dari Taman Asahiokakohan
Kawaguchiko Station
10 km away
Pemandangan Gunung Fuji dari Stasiun Kawaguchiko
Iyashi No Sato
19 km away
Rumah tradisional di Iyashi No Sato

Sumber gambar: Flickr TANAKA Juuyoh (田中十洋), takezo60 blog, yahoo blogs, Daisuke tashiro, yuichi harada


Recommended for you


Last modified: February 6, 2023 by

Berikan nilai untuk tempat wisata ini!

Rating

Close Comments

Comments (60)

  1. Pak nugroho maaf saya mau tanya utk tgl 19 november 2018 taman bunga di fuji yang bagus untuk dikunjungi mana ya ? Dan untuk ke kampung iyashi no sato yang seperti kampung oshi itu berapa lama perjalanan dari kawaguchi dan naik apa ? Terimakasih

    • Nugroho Christian  |  

      Namba di Osaka? itu buka sepanjang tahun bu, lalu iyashi no sato itu buka sepanjang tahun, hanya saja pada musim dingin, tutupnya yang lebih cepat. Salam.

  2. Hi mas nugroho,
    Saya rencana ke tokyo tgl 14 okt-21okt, kira2 di tgl 16 okt saya berencana berkeliling fuji.. saya menggunakan JR pass 7 days.. untuk berkeliling di fuji sebaiknya kmana saja yah ?? Dan setelah sampai di stasiun akhir kawaguchico, untuk berkeliling itu membutuhkan biaya brapa dan kira2 brapa lama waktu yg dibutuhkan.. oiya untuk bulan okt gt ada festival bunga kah di fuji???

    • Joanna  |  

      Oiya mas satu lagi, untuk biaya berkeliling fuji itu kira2 memerlukan biaya brapa yahh?? Untuk transportnya? Tdk tercover JR kan?? Makasih mas..

    • Nugroho Christian  |  

      Benar, mayoritas tidak tercover dengan JR Pass. Mungkin sekitar 2000-an yen. Tiap kali naik bus ongkosnya 300-700 yen (tergantung jaraknya). Ibu rencananya mau kemana saja ya? Salam

    • Joanna  |  

      Rencana mau naik gondola, lake kawaguchi, trus masukan dr mas sekitaran itu mana yg bagus??? Klo ke snow yeti apa jaraknya jauh dr stasiun kawaguchiko?? Dan untuk tgl segitu apa sdh bagus saljunya? Makasih

    • Joanna  |  

      Maaf ya mas bertanya terus hihihihii jd untuk rute aku sebaiknya urutannya bagaimana? (Sta kawaguchiko-kachi2- iyashi no sato-oishi park- balik kawaguchiko lg untuk pulang ke tokyo) ato rute nya apa ada yg lebih praktis?? Dan untuk menuju ke tempat wisata itu apakah untuk busnya beli ketengan atau lgs ada paketan lebih hemat? Trima kasihhh mas

    • Joanna  |  

      Oiya mas ama rutenya ke lake kawaguchi dan level 5.. jadi (lake kawaguchiko, kachi2, oishi park, iyashi no sato, dan level 5)
      Susuanannya biar gak muter2 sebaiknya gmana, karna aku mau balik lg ke tokyo.. salammm

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat siang Ibu. Rutenya bisa dibuat seperti berikut. Stasiun Kawaguchiko, Kachi-kachi yama Ropeway, Oishi Park, Stasiun Kawaguchiko, Iyashi No Sato PP, Fuji 5th Station PP.
      Sepertinya tidak mungkin untuk mengunjungi semuanya dalam satu hari. Salam

  3. Selamat Malam Pak, saya rencana day trip (pp tokyo) ke daerah kawaguchiko & gotemba. Tempat wisata yg ingin dikunjungi Danau Kawaguchi (naik Kachiyama Ropeway), Kebun Bunga Hananomiyako, Snow Town Yeti, & Gotemba Premium Outlet. Pertanyaan saya :

    1. Rute yg paling efektif sebaiknya bagaimana ya? Apakah sudah benar Danau Kawaguchi (naik Kachiyama Ropeway) – Kebun Bunga Hananomiyako – Snow Town Yeti – Gotemba Premium Outlet – kembali ke Tokyo??
    2. Saya sudah memiliki JR pass, agar lebih efisien ongkos & waktu, perlu kah saya membeli Fuji Hakone Pass jg??

    Mohon penjelasannya pak. Terima kasih

    • Nugroho Christian  |  

      1. Rutenya seperti ini: Danau Kawaguchi (naik Kachiyama Ropeway) – Kebun Bunga Hananomiyako – Gotemba-Snow Town Yeti – Gotemba Premium Outlet – kembali ke Tokyo. Namun melihat rutenya, rasanya akan sulit terkejar dalam 1 hari. Saran saya Snow Town Yeti jadi keesokan harinya (setengah hari) lalu baru kembali ke Tokyo.
      2. Karena ibu tidak ke Hakone, tidak perlu membeli Fuji Hakone Pass bu. Bus dari Tokyo ke Gotemba bisa dibayar dengan tunai saja.

  4. Pak, kalo saya ingin mengunjungi danau kawaguci, pagoda chureito, kebun bungan hanamoniyako, fujinomiya 5th station dalam 1 hari apa semua bisa dijangkau dengan retro bus?
    Terima kasih sebelumnya

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat pagi Ibu. Sepertinya cukup sulit kalau mau mengelilingi semua tempat wisata tersebut. Pertama, untuk ke Pagoda Chureito ibu bisa naik kereta turun di Shimo Yoshida Station. Kemudian naik kereta sampai ke Kawaguchiko Station, naik Fujikyu Bus PP ke Fuji 5th Station, kemudian naik Fujikyu Bus sampai ke Kebun Bunga Hananomiyako.
      Tidak ada yang terjangkau oleh Retro Bus. Salam

    • Sepertinya kebun bunga hananomiyako dan fuji 5th station dikelurkan dari daftar untuk menghemat biaya. Sebagai gantinya saya ingin ke pagoda chureito, danau kawaguchi , kawaguchiko music forest (tentatif), oishi park, lalu kembali ke tokyo. Pertanyaannya :
      1. Apa ada bus dari tokyo yg langsung ke pagoda chureito? Atau lebih baik naik bus dari shinjuku ke kawaguchiko lalu naik kereta ke stasiun shimo yoshida?
      2. Lebih baik beli retro bus free pass atau beli tiket ketengan saja?

    • Nugroho Christian  |  

      1. Tidak ada bu, harus ke Kawaguchiko dahulu, baru naik kereta ke Shimo-Yoshida, seperti yang ibu sampaikan.
      2. melihat rutenya, sudah akan balik modal jika ibu membeli Retro Bus Pass. Salam.

  5. Wew, pemandangan dan bunga yang luar biasa Mr Nugroho..
    Kebetulan saya pecinta bunga dan memiliki Toko Bunga di Jakarta, pertanyaannya: apakah memungkinkan bunga-bunga tersebut kami beli ?

    Terimakasih

    • Nugroho Christian  |  

      Bisa saja, namun rasanya akan sulit pak, karena harus lewat balai karantina dan ada perijinannya. Salam.

  6. Selamat malam pak, kalau saya dengan rute berikut apakah JR pass lebih balik modal atau harus per daerah per pass sesuai info di atas ya?
    1. Dari airport Narita mau ke daerah Fuji (arakura yama sengen park, Chureito pagoda , saiko lake, Hana-no-Miyako)
    2. tokyo/ shinjuku ke Kamikochi
    3. Kamikochi ke Toyama,
    4. Toyama ke Shirakawago/ Gokayama & Alpine route Kurobe
    5. Balik ke Narita airport

    Untuk bus dan transportasi lainnya apakah sudah include di JR pass?

    Terimkasih,

    • Nugroho Christian  |  

      Melihat rute yang diinginkan, sudah akan balik modal kok JR Pass nya mellisa. Namun ada tambahan ongkos naik bus Nohi dari Toyama ke Shirakawago yang tidak tercover oleh JR Pass. Salam.

  7. Hi,
    Saya, isteri dan anak2 13 thn dan 11 tahun rencana tgl 2 agustus -11 agustus mau liburan ke tokyo dan osaka. Tempat WAJIB yg akan divisit adalah Disneysea, Dianeyland, Universal Studio, Mt. Fuji, naik shinkasen, kuliner HALAL. Belum pernah ke Jepang dan tdk bisa bhs Jepang. Saya liat flight JAL return di Traveloka ke Tokyo (NRT) cukup murah, sehingga kami mungkin akan arrive dan departure dari Tokyo saja, bisa dibuatkan schedule dan saran2 yg mempermudah perjalanan.
    Arigato

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat malam Pak. Maaf Pak, Tim Info Jepang tidak menuliskan detail perjalanan di website ini karena akan sangat panjang dan membingungkan pembaca lainnya. Bapak bisa bisa menguhubungi layanan berbayar Tour Guide Online Info Jepang yang siap membantu membuat itinerary dan menjawab semua pertanyaan selama di Jepang nanti, termasuk jenis-jenis pass kereta yang tepat dipergunakan. Salam

  8. Halo pak, rencananya saya akan berwisata mengunjungi Mt. Fuji dan Hakone dalam 1 hari dan balik ke Tokyo dari Hakone menggunakan kereta shinkansen. Namun saya masih bingung untuk transportasi dari Tokyo-Mt. Fuji-Hakone, apa ada rekomendasi pak seperti kereta dan bus apa yang dipakai? dan apa memungkinkan untuk mengunjungi Mt. Fuji dan Hakone dalam 1 hari? Terima kasih

    • Pagi Pak, sy tgl.11 July berencana ke kawasan Fuji 1 hari kmd menuju Osaka dg bus malam.
      Rute: Gotanda Sta-Shinjuku Sta-Kawaguchiko Sta
      yg mau sy kunjungi: Oishi Park, Yagisaki Park, Kawaguchiko Herb Fest, Kachikachiyama, Pagoda Chureito [apakh bagus?], kebun bunga Hananomiyako, Gotemba FO
      1) Apakh sy perlu beli tiket Fuji Hakone Pass? atau Retro buss pass aja
      2) utk pemesanan Highway bus Web bhs Jepang, bgm caranya [sy gak bs]?
      3) Bgm caranya ke Osaka dg bus malam?
      4) Apakah waktunya keburu? Tlg dikoreksi pak, apakh ada saran rute yg benar
      Terima kasih

    • Nugroho Christian  |  

      1. Fuji Hakone Pass baru akan untung kalau Lusi keliling tempat wisata di Fuji Kawaguchiko dan Hakone minimal 2 hari. Apalagi kamu tidak balik ke Tokyo, jadi tidak perlu membeli Fuji Hakone Pass. Benar, bisa dengan retro bus pass saja.
      2. Ibu bisa membaca lengkapnya di Bus Kawaguchiko Gotemba Kyoto
      3. Lihat nomor 2
      4. Rasanya tidak akan cukup dalam 1 hari, Gotemba FO dan Hananomiyako harus dikorbankan karena arahnya jauh. Atau kalau tetap mau ke Hananomiyako, Kachikachiyama dan Chureito dilepas karena agak lama ngantri nya. Salam.

  9. Siang pak Nugroho, itin sy sbb: keliling hakone lanjut ke gotemba premium outlet melalui stasiun odawara, kemudian ingin ke taman hananomiyako baru terakhir ke kawaguchiko. Bagaimana cara dr gotemba premium outlet ke hananomiyako?
    Apakah sy hrs beli hakone fuji pass? Kebetulan sy rencana pakai JR pass.

    • Bila memang harus naik bis lokal fujikyuko dari gotemba (dari gotemba stasiun atau bisa dari premium outlet? ) utk ke taman hananomiyako, kira2 berapa lama waktu perjalanan. Bosa lanjut lanjut kah ke stasiun kawaguchiko? Terimakasih

  10. Dear admin,

    Saya sedang susun itin untuk trip hakone tapi sepertinya tidak bisa 1hari full (dari pagi hingga malam) untuk explore hakone karena saya tiba dari Kawaguchiko. Apakah memungkinkan jika itin seperti ini?
    Day 1
    Kawaguchiko st
    Hananomiyako
    Yamanaka Lake
    Gotemba
    Gora
    Souzan
    Togendai
    *kembali ke hostel di Gora

    Day 2
    Gora st
    Togendai
    Danau Ashinoko
    Hakone Machi
    Moto Hakone
    Hakone Yumoto
    Odawa st
    *kembali ke Tokyo

    satu pertanyaan lagi, apakah di Odawara st terdapat loker untuk menyimpan koper? Apakah jarak dari Gora st ke Odawara st jauh?

    terima kasih

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat malam Ibu. Dari Gora bisa naik kereta Hakone Tozan sampai ke Odawara Station. Kemudian di Odawara Station tersedia banyak loker Ibu untuk koper-koper (sumber info wisata di Hakone).
      Kemudian rute perjalanannya sudah tepat dan bisa ditempuh dalam 2 hari. Salam

    • Julia  |  

      Terima kasih infonya om Nugroho.

      Cara dari Gora ke Togendai (Danau Ashinoko) bagaimana ya? Apakah hanya bisa naik Hakone Ropeway saja? Jadi dari Gora harus ke Souzan baru bisa lanjut Togendai? Atau ada alternatif lain?

      Terima kasih

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat malam Ibu. Bisa juga naik Hakone Tozan Bus.
      Naik Hakone Tozan Bus Rute G atau M sampai Halte Sengoku, kemudian transfer ke bus rute T sampai Togendai. Salam

    • Julia  |  

      Terimakasih infonya om Nugroho.

      Saya ada pertanyaan lagi, aduh maapkeun tanya terus ><

      Untuk Fuji Hakone Pass apakah mengcover biaya Hakone Tozan Bus semua rute atau hanya rute tertentu saja?

      terima kasih

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat malam Ibu. Ya, semua rute Hakone Tozan Bus tercover oleh Fuji Hakone Pass. Hanya rute bus ke Mishima atau ke Yugawara saja yang tidak tercover, tapi sepertinya tidak berefek pada rute perjalanan ibu. Salam

    • Julia  |  

      Terima kasih infonya.

      Saya ada pertanyaan lagi, untuk kereta Odakyu dari Odawara ke Shinjuku yang tercover Fuji Hakone Pass bisa naik Odakyu Ltd. Exp atau Odakyu Odawara Line Rapid Exp. ya?

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat sore Ibu. Kereta limited express tidak tercover oleg Fuji Hakone Pass. Salam

    • Julia  |  

      wah kalau begitu dari Odawara st ke Shinjuku bisa naik apa ya yang tercover Fuji Hakone Pass?

    • Nugroho Christian  |  

      Ibu bisa naik kereta Odakyu Odawara Line Rapid Express atau kereta lokal. Tapi usahakan naik kereta rapid express, sebeb kalau naik yang lokal sampai di Shinjuku-nya lama. Salam

    • Julia  |  

      Kalau naik kereta Odakyu Odawara Line Exp. bisa juga tidak? Apa biaya tercover Fuji Hakone Pass?

    • Nugroho Christian  |  

      Yang tidak tercover adalah Odakyu Limited Express bernama Romancecar. Kalau ibu ingin naik kereta ini, harus nombok ongkos lagi.
      Sementara yang lainnya GRATIS. Salam

    • Nugroho Christian  |  

      Selamat siang Ibu. Ibu bisa naik bus lokal Fujikyuko sampai ke Gotemba Station, ongkosnya 1.220 yen. Salam

  11. Halo Mas,

    Kalau dari pagoda chrueito mau ke hananomiyako apakah ada kereta langsung sampai stasiun fujisan, dan apakah tercover TWP ?
    Dari fujisan berapa menit naik bis nya Dan ongkosnya berapa ?
    Kalau mau lanjut ke danau ashinoko apakah harus Naik bus dari kawaguchiko.

    Terima kasih

    • Nugroho Christian  |  

      Ya Tokyo Wide Pass mengcover rute kereta Fujikyuko sampai Stasiun Fujisan (satu stasiun sebelum Kawaguchiko Station). Untuk ke Hananomiyako bisa naik bus Fujikyu selama 30 menit dengan ongkos 460 yen.
      Untuk ke Danau Ashinoko, kamu bisa naik bus Fujikyu sampai Gotemba, dilanjutkan dengan naik bus Odakyu sampai Moto-Hakone/ Hakone Yumoto atau Togendai (di tepi Danau Ashinoko). Salam.

  12. Hallo mas Nug

    Kalau aku mau mengujungi mt fuji dalam 1 hari tgl 24/3/2017 berangkat dari st shinjuku kereta ke st otshuki paling pagi jam berapa ? Sore kembali ke shinjuku. Degan tokyo wide pas. Tempat yg ingin dikunjungi : iyashi no sato, gua es, kachi kachi yama, kebun bunga hananomiyako, pagoda crueto. Adakah 1 day pas & berapa harganya utk mengunjungi tempat-tempat tersebut dan cukupkah waktu 1 hari. Bagusnya urutan tempat mana dulu yg dikunjungi.
    Thanks

  13. Hallo mohon info acces ke taman ini dari kawaguchiko.kalo sy mau ke shibazakuro fest dan kachi2 rope baru ke taman ini apakah dekat.sebaiknya urutan tempatnya n Rutenya bgmna? Thx

    • Nugroho Christian  |  

      Dari Stasiun Kawaguchiko naik kereta Fuji Kyuko sampai Stasiun Fujisan, kemudian naik bus sampai ke Hananomiyako-koen. Rutenya memutar Mandy, Shibazakura ada di sisi barat Gunung Fuji sedang Hananomiyako ada di sisi timur. Rute terbaiknya adalah: dari Tokyo-Kawaguchiko-HananomiyakoShibazakura-Kawagucjiko-Kachikachi Ropeway. Salam.

    • Nugroho Christian  |  

      Ya betul. Letaknya berada di kaki Gunung Fuji, jadi sekaligus bisa melihat Gunung Fuji ikon wisata Jepang.
      Salam

Ask questions

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yakin dengan itinerary kamu? Takut kesasar? Coba Tour Guide Online!